Rupa - Rupa

Rabu, 26 Desember 2018

Cara mengatasi pesan replace the waste toner container, di monitor mesin fotocopy


Replace waste toner container ialah tempat penyimpanan dari sisa toner bekas proses photocopy , semua toner yang masih menempel pada drum pada akhirnya tersapu bersih oleh blade dan mengalir menuju waste toner, tabung waste toner memiliki sensor untuk mengidentifikasi kondisi toner bekas pada waste toner, ketika toner bekas sudah melampaui batas sensor maka di layar akan muncul pesan “Replace waste toner “ pesan ini bermakna kita harus membuang toner bekas di dalam tabung penampungan karena sudah melewati batas maksimum di dalam tabung tersebut.
Tampilan monitor ketika toner full

Cara mengatasinya sangat mudah kita hanya butuh membuka  beberapa baut yang melekat pada body cover bagian samping mesin tersebut untuk jumlah baut tergantung mesin yang kita pakai contoh iR6570 terdapat 2 baut yang harus di buka, lalu kelaurkan tabung peyimpanan toner bekas tersebut untuk di kuras (buang) sampai habis, bersihkan tabung waste toner tersebut lalu pasang kembali, maka pesan replace waste toner akan hilang dengan otomatis.
bila masih keluar replace waste toner tetap tampil di monitor berarti ada kunci/songket yang tidak terpasang dengan baik buka kembali dan perhatikan dengan seksama songket - songket tersebut untuk memastikan terpasang dengan tepat. 
pastikan semua kunci cover mesin terpasang dengan baik.
letak tabung penampungan toner(limbah)

Bila cara di atas tidak memadai anda juga bisa masuk ke service mode nya dengan cara menekan *28*bersamaan lalu pilih – copier – mis – ws toner lalu tekan clear-ok.
restart ulang mesin anda.

Demikianlah sedikit pengalaman saya semoga bisa sedikit terbantu.
salam fotocopy............

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tutorial Menghubungkan Mesin photocopy iR Dengan Computer

Kecangihan teknologi saat ini tidak mentok pada satu perangkat saja, contohnya mesin photocopy yang terus berinovasi menyesuiakan zama...